Beasiswa Stipendium Hungaricum Scholarship Programme Tahun 2025/2026​

Surat Direktur Sumber Daya Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi Kemdikbudristek Nomor 3868/E4/DT.04.02/2024 tanggal 4 November 2024 perihal Pemberitahuan Tawaran Beasiswa Stipendium Hungaricum Scholarship Programme Tahun 2025/2026.

Beasiswa tersebut terbuka bagi Warga Negara Indonesia (WNI) yang berminat untuk studi jenjang S1, S2, S3 dan program non-gelar di Hongaria. Proses pendaftaran beasiswa dilakukan secara daring melalui laman: https://apply.stipendiumhungaricum.hu/ paling lambat 15 Januari 2025 pukul 14.00 (Waktu Eropa Tengah).

Scroll to Top